Blog – G2Academy

G2Academy's Blog

Your go-to source for all things tech and innovation!

mengenal pair programming

Mengenal Pair Programming – Bagi kebanyakan para Programmer, istilah pair programming tentunya sudah tidak asing lagi. Teknik ini sering kali dijadikan untuk kolaborasi antara dua orang Programmer. Teknik ini juga sering kali dilakukan banyak perusahaan untuk melatih kesiapan kerja bagi karyawan baru.

Untuk lebih jelasnya, G2Academy akan memberikan informasi lebih banyak tentang pair programming, mulai dari pengertian pair programming, apa saja manfaat dari pair programming, dan apa saja teknik yang sering digunakan dalam pair programming. Mari kita simak penjelasannya.

Mengenal Pair Programming! Sudahkah Kamu Tahu?

Apa itu Pair Programming?

apa itu pair programming

Pair programming adalah teknik pengembangan perangkat lunak di mana dua orang Programmer berkolaborasi atau bekerjasama menggunakan satu mesin komputer atau workstation pada saat yang bersamaan.

Dengan pair programming, satu orang memegang peran sebagai ‘pengendali’ yaitu bertugas mengetikkan kode program, dan satunya lagi sebagai ‘pengamat’ yaitu bertugas mengamati setiap baris kode yang diketikkan. Peran ini dapat bergantian seiring berjalannya waktu. Kolaborasi seperti ini dapat dilakukan baik dari jarak jauh maupun secara langsung.

Pair programming juga dapat dilakukan untuk mentransfer ilmu pemrograman antara dua orang Programmer yang bekerjasama dalam sebuah komputer dengan tujuan untuk memecahkan masalah pemrograman yang mereka hadapi.

Manfaat Pair Programming

manfaat pair programming

Berikut ini beberapa manfaat yang perlu kamu ketahui dari pair programming:

1. Meningkatkan Kualitas dan Stabilitas Kode

Dengan dua orang yang bekerja pada tugas yang sama dan memeriksa kode satu sama lain, memungkinkan deteksi kesalahan dan perbaikan kualitas kode yang lebih baik sehingga kode yang dihasilkan lebih stabil.

2. Meningkatkan Efisiensi Waktu

Saat memunculkan ide dan mendiskusikan solusi, dua orang Programmer secara umum dapat menemukan solusi lebih cepat daripada satu orang Programmer. Selain itu, ketika salah satu rekan stuck karena error atau bugs, kedua programmer dapat meneliti masalah dan mencapai solusi lebih cepat.

3. Terlibat Kolaborasi

Dengan adanya dua orang yang bekerja secara bersama-sama, memungkinkan mereka berkolaborasi dan bertukar pendapat yang lebih efektif sehingga memungkinkan solusi yang lebih baik ditemukan tanpa perlu meminta bantuan tambahan.

4. Pengembangan Skill dan Pemahaman yang Lebih Baik

Selain bekerjasama dan berkolaborasi menuliskan baris kode, pair programming dapat dijadikan kesempatan bagi dua orang Programmer untuk saling bertukar pendapat dan pengetahuan seputar pemrograman. Pada akhirnya, hal tersebut dapat meningkatkan pemahaman dan pengembangan skill.

5. Peningkatan Moral dan Motivasi Tim

Dengan bekerjasama dengan orang lain, sangat memungkinkan adanya peningkatan moral dan motivasi tim karena bisa saling menyemangati dan saling mengingatkan ketika yang satu mulai jenuh atau stuck. Dengan begitu, kepercayaan diri akan meningkat kembali.

6. Keterampilan Sosial

Setiap orang memiliki gaya pengkodean yang berbeda, dan komunikasi adalah kunci yang penting. Akan menjadi sulit ketika dua orang Programmer memiliki kepribadian yang berbeda.

Secara tidak langsung pair programming tidak hanya meningkatkan keterampilan pemrograman, tetapi juga dapat membantu Programmer dalam mengembangkan keterampilan interpersonal mereka. Mereka bisa saling bertukar pemikiran, sehingga mereka dapat menemukan solusi terbaik dari dua pemikiran. Inilah mengapa pair programming sangat bagus untuk meningkatkan keterampilan sosial.

7. Kesiapan Lingkungan Kerja

Banyak yang mengatakan bahwa pair programming cukup penting untuk melatih kesiapan dalam bekerja. Oleh sebab itu, banyak perusahaan yang menggunakan pair programming dengan tujuan untuk melatih karyawan baru.

Teknik Dalam Pair Programming

Fitur Terbaru Dari Python 3.11

Terdapat 2 teknik yang biasanya sering dipakai dalam pair programming, yaitu:

Driver dan Navigator

Dalam teknik ini, driver adalah orang yang akan menulis coding pada layar, sedangkan navigator adalah orang yang memperhatikan dan mengoreksi jika ada kesalahan penulisan coding. Kedua programmer dapat berkomunikasi sebelum dan saat proses pembahasan mengenai cara untuk menyelesaikan tugas yang sedang dikerjakan. Biasanya setiap 30 menit sekali Driver dan Navigator saling bergantian peran.

Ping-Pong Pairing

Teknik yang satu ini adalah teknik yang unik di mana ia dikombinasikan dengan TDD (Test Driven Development). Dalam teknik ini, Programmer ke-1 akan memulai dengan menulis tes yang gagal lalu memberikan keyboard kepada Programmer ke-2 untuk membuat tes tersebut hijau dan melakukan refactor.

Selanjutnya teknik tersebut akan dilakukan bergantian, Programmer ke-2 akan menulis tes yang gagal dan memberikan keyboard kembali kepada Programmer ke-1 untuk membuat tes tersebut hijau dan melakukan refactor.

Teknik lempar balik giliran seperti inilah yang menjadi alasan mengapa teknik tersebut disebut dengan teknik “Ping-Pong Pairing”. Putaran seperti ini terus berlanjut hingga tugas yang dikerjakan selesai, dan mereka dapat melakukan putaran baru bila mengerjakan tugas yang baru.

Mengenal Pair Programming! Sudahkah Kamu Tahu?

Demikian penjelasan mengenai pair programming. Bagi kamu yang saat ini masih belajar secara individual, tidak ada salahnya mencoba menerapkan teknik pair programming dengan tim kamu agar kualitas koding kamu semakin bagus.

Selain itu, cara efektif lainnya agar skill programming kamu semakin level up, kamu bisa mengikuti kelas bootcamp di G2Academy. Banyak pilihan programnya lho, diantaranya Full-stack Bootcamp Web & Mobile DevelopmentJavaScript Mini BootcampJava Mini Bootcamp, dan lain-lain.

Ayo kenali program-program G2Academy lebih dalam!

Writen by: Fitri Rachmawati

Edited by: Santi Putri & Kibar Mahardhika